UDOO : Mini PC Kombinasi RASPBERRY PI & ARDUINO




Bagi Anda yang gemar dengan mikrokontroler mungkin tidak asing dengan nama Raspberry Pi maupun Arduino, Raspberry Pi merupakan Single Board Computer/SBC seukuran kartu kredit (85,60 mm × 53,98 mm) dan mampu bekerja layaknya komputer umumnya dengan sistem operasi berbasis Linux, sedangkan Arduino merupakan single board yang banyak diimplemetasikan pada proyek elektronika seperti robot.

Bagaimana jika keunggulan Raspberry Pi dan Arduino berada dalam satu Single Board..?
Sebuah proyek bernama UDOO (baca : yudo) ternyata merealisasikan hal tersebut. Segala aspek yang dimiliki Raspberry Pi maupun Arduino tergabung dalam satu Single Board dan mampu menjalankan Sistem Operasi Android maupun Linux.


UDOO merupakan Prototyping Board yang sangat potensial untuk pengembangan perangkat lunak dan desain, mudah digunakan dan dengan beberapa langkah Anda dapat mulai menggunakannya dan menciptakan proyek Anda meski tidak memiliki dasar programming atau elektronika. Untuk spesifikasinya, UDOO menggunakan arsitektur ARM dengan processor ARM i.MX6 Freescale serta ARM SAM3X yang keduanya tergabung dalam satu single board. Ukuran UDOO adalah 4.33 inch x 3.35 inch (11 cm x 8,5 cm) dan memiliki konsumsi daya yang rendah.

  • Freescale i.MX 6 ARM Cortex-A9 CPU Dua/Quad core 1GHz
  • Integrated graphics, each processor provides 3 separated accelerators for 2D, OpenGL® ES2.0 3D and OpenVG™
  • Atmel SAM3X8E ARM Cortex-M3 CPU (same as Arduino Due)
  • RAM DDR3 1GB
  • 54 Digital I/O + Analog Input (Arduino-compatible R3 1.0 pinout)
  • HDMI and LVDS + Touch (I2C signals)
  • Ethernet RJ45 (10/100/1000 MBit)
  • WiFi Module
  • Mini USB and Mini USB OTG
  • USB type A (x2) and USB connector (requires a specific wire)
  • Analog Audio and Mic
  • SATA (Only Quad-Core version)
  • Camera connection
  • Micro SD (boot device)
  • Power Supply (5-12V) and External Battery connector

Kisaran harga yang ditawarkan di pasaran adalah US $99, dan board ini sudah tersedia di pasaran sejak bulan September 2013. Tertarik? coba saja.. ^_^

Memasang DSP manager untuk MIUI

Dah lama nih ga posting ke blog, maklum kebentur kerjaan yang super padet jadi kalo libur libur begini ya mumpung lagi ada waktu.
Kali ini ane akan membahas cara memasang DSP untuk plaform miui, kebetulan costum rom yang saya pake adalah MIUI, miui sendiri secara default memakai pemutar music yang berbeda dari custom rom yang lainya, jadi memang secara bawaan ga diselipin fasilitas dspmanager.
tapi karena ane sangat puas dengan fasilitasnya ya mau ga mau harus memasangnya sendiri.
Syarat - syaratnya :
1.Android harus sudah di root terlebih dahulu(pastinya secara bawaan kalo MIUI sudah di root donk).
2.Siapkan dulu filenya, bisa anda download disini password : wijiyan.blogspot.com
3.Extrack file ke Android anda boleh dimana aja.
4.Copas file DSPManager.apk ke /system/app dan ubah permision nya menjadi RW*;R**;R**


5.Copas file libcyanogen-dsp.so ke /system/lib/soundfx dan ubah permision nya menjadi RW*;R**;R**

6.Restart HH anda
7.Selamat menikmati suara yang super WOW..
Apalagi pake headset sonic gear spark plug, walaupun harganya rada lumayan mahal tapi yang penting kualitas no satu :D